Social Icons

"Nyalakan lilin"
Jadilah bagian dari Solusi Bangsa

Kamis, 06 Juni 2013

Organisasi, adalah bagian dari Pendidikan Karakter

“Organisasi dapat membentuk karakter seseorang.” Hal itu diungkapkan oleh A Fahrizal Aziz ketika menjadi pemateri diskusi ‘filosofi organisasi’ di IMM Komisariat Budi Utomo (06/06/2013) yang lalu. Menurutnya, karakter Mahasiswa bisa terbentuk dalam sebuah organisasi yang memiliki idiologi seperti halnya IMM ini.

Banyak Organisasi yang bisa diikuti Mahasiswa, ada OMEK, OMIK, UKM, Ormawa, Orda, dan sejenisnya, namun menurutnya tidak semua Organisasi mampu membentuk karakter seseorang.

“Hanya organisasi yang memiliki idiologi yang mampu membentuk karakter, karena disaa kader-kadernya akan terasah idealismenya,” lanjutnya.


Salah satu pengurus PC IMM Malang ini menambahkan, fakta jika Organisasi membentuk karakter seseorang, bisa kita amati secara luas di Masyarakat. banyak pejabat, akademisi, hingga pengusaha, sekalipun sudah duduk pada posisi yang strategis, backround idiologinya masih saja melekat.

“Bahkan sekalipun dia sudah jadi Profesor, image idiolginya masih saja terlihat, bisa kita amati dari kebijakan-kebijakan maupun pemikiran-pemikiran yang mereka utarakan, pasti merujuk pada suatu golongan yang merupakan organisasinya dul,” imbuhnya.


Ia berharap jika IMM ini menjadi wadah yang baik bagi para kader untuk membentuk karakter dirinya,apalagi IMM memiliki konsep Tri kompetensi dasar yang jika termanifestasi dalam perilaku, akan melahirkan sosok yang mulia dalam kehidupan ini. (red)

1 komentar:

Tinggalkan Jejak dengan memberikan komentar Pada Artikel ini. Siapapun bisa menuliskan Komentar (tanpa harus punya akun google). pilih "select profil" Name/URL dan isi nama beserta link FB/Twitter/Blog Anda.

Fastabiqul Khoirot.